:: VZ Community ::
Would you like to react to this message? Create an account in a few clicks or log in to continue.

WISATA KULINER BANDUNG

Go down

WISATA KULINER BANDUNG Empty WISATA KULINER BANDUNG

Post  ishi Sat Mar 05, 2011 12:15 pm

Nah.. buat para Vz'er yg tau spot makanan maknyuss d bandung, sok atuh mangga.. ehehehehe

lol! lol! cheers cheers bounce bounce
ishi
ishi
Moderators
Moderators

Jumlah posting : 45
Age : 39
Location : Tangerang Paztinya ^_^
Registration date : 28.04.08

Kembali Ke Atas Go down

WISATA KULINER BANDUNG Empty SUSU MURNI DI SUMUR LEMBANG

Post  ishi Sat Mar 05, 2011 12:20 pm

SUSU MURNI Sumur Lembang / Lembang Kencana Restaurant
Jl. Raya Lembang No. 303
Lembang - Jawa Barat
Telp. (022) 2787183

Seperti namanya, yang wajib dicoba saat bersantap di sini adalah mencoba susu atau yoghurt yang merupakan hasil olahan susu. Anda akan menikmati susu murni yaitu susu yang masih segar karena susu yang diambil dari peternakan sapi yang diolah sendiri oleh restoran ini. Anda dapat berjalan ke bagian belakang restoran untuk melihat beberapa sapi yang menjadi penghasil susu segar restoran ini. Ada juga ruangan yang menjadi tempat pengolahan susu sehingga sehat dan siap untuk diminum.

Susu yang ditawarkan pada restoran ini cukup bervariasi. Selain susu murni panas atau dingin, Anda dapat mencoba susu bandrek, susu murni rasa mocca, coklat, strawberry, susu kopi, susu murni telur atau milk shake coklat, mocca atau strawberry. Harga susu murni dengan bernagai rasa hanya Rp 8.000 untuk segelas susu. Sedangkan milkshake seharga Rp 15.000,- Yoghurt yang dihasilkan susu murni bisa menjadi pilihan lain. Yogurt coklat, stroberi, buah-buahan atau mocca dapat dicoba. Harga yogurt Rp 15.000,-.

Untuk menemani susu murni atau yogurt, menikmati sepotong roti bakar rasanya menjadi pelengkap yang tepat. Dengan berbagai rasa, seperti roti bakar mentega manis, roti bakar coklat, kacang, coklat keju, strawberry keju, keju atau nanas menjadi santapan pas untuk Anda yang tidak ingin memakan terlalu banyak. Atau Anda juga dapat memilih colenak, ketan bakar, sosis kentang atau pisang keju coklat untuk menemani susu dan yoghurt Anda.

Jika Anda ingin makanan lebih berat, berbagai makanan khas Sunda sangat cocok disantap pada suasana di restoran ini. Nasi Timbel Komplit, Karedok, Sayur Asem, Pepes Ikan, Sambal dan Lalapan menjadi menu makanan yang dapat Anda pilih. Untuk makanan berat dan lauk harganya berkisar Rp 3.000,- sampai Rp 21.000,-.
ishi
ishi
Moderators
Moderators

Jumlah posting : 45
Age : 39
Location : Tangerang Paztinya ^_^
Registration date : 28.04.08

Kembali Ke Atas Go down

WISATA KULINER BANDUNG Empty SAPU LIDI RESTRO AND CAFE

Post  ishi Sat Mar 05, 2011 12:23 pm

SapuLidi Cafe, Resort, & Gallery
Jl. Sersan Bajuri
Kompleks Graha Puspa
Cihideung, Lembang
Bandung, Jawa Barat
Indonesia

Salah satu daya tarik dari SapuLidi Resto and Cafe adalah Anda dapat bersantap di saung-saung di atas hamparan sawah layaknya petani yang ada di desa. Saung dibuat agak tinggi dari bambu dan beratap jerami menyerupai gubug panggung. Anda perlu naik beberapa anak tangga dari kayu untuk duduk lesehan di saung ini. Sedangkan pada bagian bawah adalah tanah berumput dan di samping saung ada petak-petak sawah.

Untuk menambah kesan Anda sedang berada di sawah, terdapat orang-orangan sawah yang biasa digunakan petani untuk mengusir burung. Jalan untuk menuju saung-saung menyerupai pematang sawah dengan lebar yang kecil dari tanah. Samping kanan kiri pematang ini adalah petak-petak sawah. Pada bagian pinggir, aliran air kecil mengalir seperti aliran irigasi pada sawah. Pelayan-pelayan juga tampil menggunakan pakaian tradisional. Untuk pelayan wanita menggunakan kebaya begitu juga dengan pelayan pria yang menggunakan pakaian tradisional.

Anda dapat merasakan suasana bersantap di di pinggir kolam ikan. Dengan pondok dari kayu dibuat diatas kolam ikan mas. Suasana makan berbeda dari makan di saung karena disini, Anda tidak makan secara lesehan melainkan duduk diatas kursi. Makan disini juga tidak bisa secara tersendiri karena banyak meja dalam pondok ini, berbeda dengan saung-saung yang hanya untuk kelompok kecil di tiap saungnya. Ini merupakan salah satu alasan lebih banyak yang memilih untuk makan diatas saung sambil melihat petak-petak sawah.

Para pengunjung, terutama anak-anak suka untuk naik sampan yang ada di kolam ikan mas. Pengunjung dapat mendayung sampan ini sambil melihat ikan mas yang ada di dalam air. Cukup banyak ikan mas yang ada dalam kolam dan dengan ukuran yang lumayan besar. Hanya saja tidak terlalu luas kolam yang ada di dekat pondok kayu ini.
ishi
ishi
Moderators
Moderators

Jumlah posting : 45
Age : 39
Location : Tangerang Paztinya ^_^
Registration date : 28.04.08

Kembali Ke Atas Go down

WISATA KULINER BANDUNG Empty KAMPUNG DAUN

Post  ishi Sat Mar 05, 2011 12:28 pm

Kampung Daun
Jl. Sersan Bajuri Km 4,7
Triniti Villas
Bandung 40154
Telp: (022) 2787915

Kampung Daun terletak di daerah Cihideung, di Jl. Sersan Bajuri. Jika Anda menuju Lembang, Anda akan menemukan Terminal Ledeng. Kira-kira di seberang terminal ini, Anda dapat berbelok ke arah kiri untuk menuju Jalan Sersan Bajuri. Jalanan menanjak dan kecil harus dilewati. Anda akan melewati tempat-tempat yang sudah cukup dikenal dan sering dikunjungi di Bandung seperti The Peak, Sapu Lidi dan Kampung Gajah. Kampung Daun sendiri berada di dalam kompleks perumahan yang tergolong mewah. Anda jadi dapat membayangkan nyamannya tinggal di rumah-rumah tersebut. Sepanjang jalan menuju Kampung Daun, lampu-lampu obor di sisi jalan perumahan ini akan menjadi penunjuk jalan.

Jika berkunjung pada malam hari, udara dingin akan mulai menyergap Anda saat turun dari kendaraan. Tempat ini memang berada di daerah ketinggian sehingga udara dingin menjadi hal yang wajar terlebih lagi jika hujan. Jadi, untuk Anda yang tidak kuat dengan udara dingin, bisa mengenakan sweater atau jaket agar tidak kedinginan.

Sebelum memasuki area Kampung Daun, Anda dapat memesan tempat terlebih dahulu. Pada sisi kiri sebelum Anda masuk, pelayan akan menanyakan jumlah orang yang akan masuk. Selanjutnya, mereka akan menghubungi pelayan lainnya yang ada di dalam dan Anda akan diberi nomor saung tempat Anda dapat bersantap. Saung yang diberikan biasanya berdasarkan jumlah orang karena ukuran saung yang berbeda sehingga kapasitas yang ditampung juga berbeda.

Di bagian depan Kampung Daun, Anda dapat melihat aneka dagangan tempo dulu yang mungkin sering berkeliling di rumah Anda. Misalnya, ada pedagang gulali, dodol, dan kue-kue tradisional. Tak ketinggalan, terdapat congklak yang bisa dimainkan untuk Anda yang rindu permainan ini. Ada juga panggung hiburan dan galeri yang berisi aneka macam pakaian atau souvenir yang bisa dibeli.

Memasuki Kampung Daun di malam hari, suasana romantis semakin kental. Lampu kuning menyala di sisi-sisi jalan diantara kegelapan malam, jalanan setapak sedikit berkelok dari batu-batu dan saung panggung dari bambu diantara pepohonan. Di saung-saung inilah Anda dapat menikmati makanan dengan suasana santai, Anda akan bersantap secara lesehan. Pada bagian depan saung, terdapat kentongan yang biasa ada di pos ronda di pedesaan. Sisi-sisinya ditutupi dengan tirai putih yang diikat pada tiang-tiang bambu. Dengan atap jerami, saung semakin menyatu dengan suasana pedesaan yang ingin ditampilkan.

Saung ini akan menjadi tempat yang menyenangkan untuk bersantap karena disini Anda dapat mendengar gemericik air yang mengalir sambil menghirup udara yang bersih dan segar, memanjakan mata Anda dengan pemadangan yang alami romantis, melihat dinding tebing beserta pepohonan dan lampu-lampu. Ditambah lagi dengan bantal yang ada di saung, bisa-bisa membuat Anda tertidur dibuai sejuknya udara malam.

Sambil menunggu datangnya makanan, Anda dapat berkeliling tempat ini. Semakin memasuki area dalam yang semakin mendaki, Anda dapat melihat air terjun buatan. Walaupun buatan, tetapi Anda dapat merasakan segarnya air, menikmati bebatuan dan melihat derasnya air. Pada bagian atas air terjun ada juga ruangan tempat Anda bersantap. Tempat ini biasanya menjadi tempat favorit bagi pengunjung karena dapat melihat aliran deras air terjun.

Air dari air terjun buatan ini mengalir ke sungai-sungai kecil yang dihubungi jembatan. Banyak pengunjung yang menjadikan tempat ini untuk berfoto. Tak jauh dari jembatan ini terdapat kayu-kayu yang dibakar membentuk api unggun. Beberapa pengunjung senang mendekati api unggun ini untuk menghangatkan tubuh.

Tak hanya mengandalkan suasana, Kampung Daun juga berusaha menyediakan kuliner untuk memuaskan pengunjung. Sebagian besar pilihan merupakan menu makanan Indonesia seperti Nasi Timbel, Nasi Pepes Daun Kemangi Sambal Pete, Nasi Liwet Parahyangan, Rawon, Sop Buntut, Sate, Ayam dan Ikan Goreng dan menu khas Sunda. Nasi Bakar Sambal Belut merupakan menu khas Indonesia yang juga patut dicoba.

Selain makanan Indonesia, ada juga menu dari negara lain seperti Steaks, Pasta atau Pizza. Jika Anda tidak ingin makan berat, ada makanan ringan tradisional seperti Batagor, Surabi, Tahu dan Pisang Goreng serta Colenak. Melengkapi santapan Anda, hidangan penutup Es Goyobod, Es Krim atau Pancake dapat juga dipesan.

Suasana pedesaan juga dapat dirasakan dari penyajian makanan dan minuman. Sebagian makanan dan minuman disajikan dalam tempat yang unik. Misalnya nasi bakar yang disajikan di dalam bambu yang sedikit hangus bekas dibakar. Minuman yang diletakkan dalam gelas yang berasal dari batok kelapa ataupun teh hangat yang disajikan di dalam teko kecil dari tanah liat.

Rasa makanan Indonesia lebih banyak digemari pengunjung selain memang rasanya lebih cocok menikmati makanan Indonesia dalam suasana seperti ini. Harga untuk makanan mulai dari Rp 8.000,- untuk snack sampai Rp 115.000,- untuk steak.

Kampung Daun memang akan menjadi tempat bersantap yang menyegarkan. Suasana yang khas pedesaan, tenang, rimbun dan alami juga menjadi tempat wisata yang akan menyegarkan dari kepenatan. Kampung Daun juga cocok jika Anda ingin merasakan menikmati suasana romantis apalagi di malam hari.

Hmm... kira2 kapan yah ksini.. ehehehehehe bounce bounce lol! lol!
ishi
ishi
Moderators
Moderators

Jumlah posting : 45
Age : 39
Location : Tangerang Paztinya ^_^
Registration date : 28.04.08

Kembali Ke Atas Go down

WISATA KULINER BANDUNG Empty BUMBU DESA

Post  ishi Sat Mar 05, 2011 12:38 pm

Bumbu Desa
Terdapat di beberapa kota besar di Indonesia seperti Jakarta, Bandung, Surabaya, Denpasar, Makasar dan Cirebon.
Bandung, Jawa Barat

* Jl. Laswi No. 1 - kedai pertama Bumbu Desa
* Jl. Pasir Kaliki No. 160
* Rumah Mode, Jl. Setiabudi No. 41

Wilujeng Sumping" adalah sapaan hangat yang pertama kali akan Anda terima dari penerima tamu yang ramah, ketika memasuki Bumbu Desa. Ini adalah sapaan dalam bahasa Sunda yang berarti "Selamat Datang!" dan biasa digunakan sebagai sapaan akrab dan penuh kehangatan di antara penduduk desa bumi Parahyangan. Begitu memasuki restoran Bumbu Desa, Anda akan langsung merasakan nuansa pedesaan yang dikemas secara modern. Para pelayan atau pramusaji menggunakan pakaian khas warga desa seraya menunjukkan keramahtamahan kepada setiap pengunjung.

Setelah itu, Anda akan diberikan nomor meja oleh penerima tamu. Dengan menggunakan nomor inilah Anda akan mulai memesan makanan di meja prasmanan atau meja display. Pada meja antrian, Anda bisa memilih berbagai menu khas makanan Sunda. Pada saat pertama memesan makanan, Anda akan ditawarkan tiga pilihan nasi, yaitu nasi putih, nasi liwet atau nasi merah. Setelah itu, Anda bisa memilih berbagai jenis lauk khas Sunda yang tersedia. Setiap makanan dilengkapi tulisan yang membuat Anda tidak bingung menentukan pilihan. Setelah memesan, Anda dapat langsung mengambil lalapan yang disertai beberapa jenis sambal ulek yang khas dan nikmat. Kemudian Anda tinggal menuju ke meja dengan nomor yang telah diberitahukan kepada Anda sembari menunggu makanan yang tadi Anda pesan diolah di dapur Bumbu Desa.

Sambil Anda menunggu masakan Anda siap, Anda bisa memesan minuman kepada para pelayan yang ramah. Anda pun akan menikmati waktu menunggu masakan Anda diolah sambil menikmati sajian khas alunan musik Sunda. Selain itu suasana interior Bumbu Desa juga dirancang seperti suasana pedesaan. Setiap outlet Bumbu Desa memiliki desain eksterior dan interior yang berbeda-beda dan dirancang agar pengunjung merasakan suasana pedesaan.
Makanan Khas Sunda

Menu yang cukup terkenal di sini adalah Gurame Cobek. Beberapa menu lainnya yang bisa Anda pesan dari resto Bumbu Desa adalah berbagai jenis ayam goreng seperti Ayam Goreng Laos, Ayam Goreng Bumbu Kecap, Usus Ayam Goreng dan Ati Ampela.

Berbagai jenis ikan dan udang juga tersedia di sini. Misalnya Anda dapat menikmati ikan air tawar yang khas di dataran tinggi Parahyangan seperti Ikan Gurame Goreng, Kere Ikan Mas maupun Ikan Mas Goreng. Selain itu Anda juga dapat memilih sajian khas dari Garut seperti Udang Rarong dan Ikan Paray yang merupakan ikan kecil yang sangat jarang dan dikembangbiakkan di daerah Garut maupun Jawa Barat. Anda pun dapat menikmati sajian seafood yang gurih seperti Udang Goreng Tusuk, Udang Peci, dan Cumi Goreng.

Makanan khas Sunda seperti Karedok dan Pencok Leunca dapat Anda nikmati di sini. Bagi Anda penggemar petai pun dapat menikmati sajian Petai Goreng ataupun Petai Bakar. Selain itu berbagai menu tumis seperti Tumis Kangkung, Tumis Genjer, Tumis Jamur, Tumis Leunca dan Tumis Cumi juga tersedia bagi Anda untuk menambah kelengkapan lauk makan Anda. Berbagai jenis pepes khas Sunda pun tersedia seperti Pepes Ikan Mas, Pepes Ikan Bawal, Pepes Ayam, Pepes Jamur, Pepes Nasi Bakar, Pepes Tahu, Pepes Teri dan Pepes Peda yang dibuat dari salah satu jenis ikan, yaitu ikan Peda. Untuk menu sayur, Anda dapat menikmati sajian khas Sayur Asem khas Sunda yang nikmat atau Sayur Lodeh.

Cukup lengkap menu makanan yang ditawarkan di Bumbu Desa. Di beberapa outlet ditawarkan menu khusus seperti Tutut yaitu siput sawah. Anda juga dapat memesan berbagai minuman yang nikmat seperti Es Cendol, Es Kelapa maupun jenis minuman khas buah-buahan lainnya.
Harga Makanan

Mengenai harga, Anda tidak perlu takut. Meski tampilan eksterior dan interiornya tergolong bagus, namun harganya terjangkau. Dengan kisaran harga antara Rp. 3.000 hingga Rp. 30.000 per menu, Anda dapat menikmati sajian khas Sunda yang nikmat. Misalnya untuk nasi merah, usus ayam goreng, udang goreng tusuk, petai, tempe bacem dan sayur asem, Anda cukup merogoh sekitar Rp. 45.000,-.
Hatur Nuhun

Setelah kenyang menikmati sajian khas makanan Sunda di Bumbu Desa, Anda kembali disapa dengan ungkapan khas Sunda "Hatur Nuhun" ketika menuju pintu keluar. Artinya "Terima kasih" karena telah mengunjungi Bumbu Desa.
ishi
ishi
Moderators
Moderators

Jumlah posting : 45
Age : 39
Location : Tangerang Paztinya ^_^
Registration date : 28.04.08

Kembali Ke Atas Go down

WISATA KULINER BANDUNG Empty Re: WISATA KULINER BANDUNG

Post  Sponsored content


Sponsored content


Kembali Ke Atas Go down

Kembali Ke Atas

- Similar topics

 
Permissions in this forum:
Anda tidak dapat menjawab topik